Panglima TNI Gatot Nurmantyo Pamitan
"Sebagai manusia biasa, saya mohon maaf kalau selama memimpin kalian ada salah dan khilaf," tutur Gatot di Markas Kopasus Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (7/12/2017)
Suksesi kepemimpinan di tubuh institusi militer berjalan mulus. Dalam Sidang Paripurna DPR memutuskan menyetujui Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menjadi Panglima TNI. Selanjutnya, DPR akan mengirimkan surat ke Presiden Joko Widodo untuk merekomendasikan pelantikannya.
Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menyampaikan permohonan maaf jika selama menjabat sebagai Panglima TNI ada banyak kesalahan. Hal itu disampaikannya saat berpamitan di depan ratusan prajurit Komando Pasukan Khusus (Kopassus).
"Sebagai manusia biasa, saya mohon maaf kalau selama memimpin kalian ada salah dan khilaf," tutur Gatot di Markas Kopasus Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (7/12/2017).
Gatot menyatakan, semua yang dilakukannya selama ini semata-mata karena kecintaannya kepada TNI dan bangsa Indonesia. Dia pun meminta para prajurit dapat meneruskan semangat dan perjuangannya.
"Saya yakin, sampai kapan pun kalian akan tetap menjadi prajurit yang tak hanya hebat, tapi juga menjunjung tinggi saptamarga dan sumpah prajurit," jelas dia.
Dia pun yakin prajurit TNI tidak akan mampu dibeli untuk kepentingan apa pun. Jiwa dan raga mereka pada dasarnya sudah lebur dengan tanggung jawab menjaga keutuhan negara.
"Ingat, kepentingan kalian hanyalah menjaga tegak kokohnya NKRI. Dan menempatkan kepentingan rakyat di atas kepentingan segala-galanya," ujar Gatot Nurmantyo menandaskan.(liputan6/viral-twitter)
Sekian untuk artikel Panglima TNI Gatot Nurmantyo Pamitan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk kita semua. Sampai jumpa di postingan artikel Egoswot lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Panglima TNI Gatot Nurmantyo Pamitan dengan alamat link https://egoswot.blogspot.com/2017/12/panglima-tni-gatot-nurmantyo-pamitan.html